Hubungan percintaan memang nggak seperti jalan tol yang jalannya mulus. Tapi, nggak apa, selama kamu dan pasangan bisa saling menjaga hubungan dengan sehat pasti bakal langgeng. Berikut beberapa ‘resep’ rahasia yang bisa kamu coba:
Jaga komunikasi
komunikasi yang baik menjadi kunci untuk bikin hubunganmu dan si dia langgeng. Sediakan waktu luang untuk sekadar berbagi kabar di tengah break aktivitas. Apalagi jika hubunganmu terhalang PSBB sehingga nggak bisa sering ketemu. Jika ada konflik atau hal yang bikin perasaan nggak enak di antara kamu dan pasangan, segera komunikasikan dengan baik, ya!
Saling menghormati satu sama lain, termasuk keluarga
Jangan terlalu mengekang, tapi berikan space untuk pasangan dalam menjalankan kehidupannya. Selain itu, bukan cuma pasanganmu saja yang harus dihormati, melainkan juga keluarga kalian berdua. Yakin deh, jika keluarga juga merestui, perasaan lebih lega dan hubungan tetap langgeng.
Tunjukkan rasa kasih sayang
Sesekali, nggak ada salahnya memberikan surprise ke kekasih untuk menunjukkan kasih sayang. Misalnya, memberikan kado yang sesuai sama favoritnya atau kirimin makanan buatan kamu, nggak harus bunga melulu. Yang terpenting adalah usaha kamu dalam memberikan apresiasi ke pasangan.
Setia mendengarkan keluh kesah dan menunjukkan dukungan
Pasangan adalah orang terdekat yang biasanya langsung dituju untuk berkeluh kesah. Begitu pun kamu, ketika dia lagi perlu berkeluh kesah, usahakan selalu ada untuk mendengarkan dan tunjukkan perhatian.
Bijak dalam menghadapi konflik
Jangan sedikit-sedikit ancam putus hubungan atau menghilang tanpa kabar ketika muncul konflik. Lebih baik bicarakan baik-baik atau berikan waktu sebentar untuk mendinginkan kepala. Dengan begitu, kamu dan pasangan akan sama-sama dewasa menjalani hubungan.
Lakukan hal yang menyenangkan bersama
Melakukan kegiatan bersama juga bisa bikin hubungan kalian semakin langgeng. Mengingat nggak bisa pergi jauh-jauh selama pandemi, sempatkan nonton bareng #dirumahaja. Kamu bisa lho nonton film bareng secara online.
Sisipkan canda dalam obrolan
Percaya atau nggak, humor bakal mempererat hubungan kalian berdua, biar nggak tegang-tegang amat. Canda menciptakan kesan dekat dan mengurangi stres, bahkan nggak memperkeruh cekcok yang terjadi di tengah obrolan. Cara ini merupakan resep penting agar hubungan dengan kekasih semakin langgeng. .
Video Call Awet Karena Kuota Full Terus di-Top Up via SimobiPlus
Seperti poin 1, hubungan bisa langgeng karena komunikasi baik. Kamu bisa hubungi pasangan dengan video call berjam-jam tanpa interupsi kalau kuota internet mencukupi.
Pasti bete banget kan kalau lagi video call tiba-tiba koneksi putus dan komunikasi malah pupus? Ini nggak akan kamu alami kalau sudah top up kuota internet di SimobiPlus. Ditambah lagi, ada kesempatan besar mendapatkan hadiah-hadiah keren di program Hip Hip Horai Bank Sinarmas.
Download dan aktivasi SimobiPlus untuk langsung dapat 1 tiket main. Lakukan transaksi finansial bernilai minimal Rp20 ribu, dapat tiket Lucky Dip #HipHipHorai lagi. Gunakan tiket ini untuk main dan dapatkan smartphone Samsung Galaxy, smartwatch Realme, atau e-voucher Alfacart.
Jangan ditunda lagi, yuk aktivasi SimobiPlus di handphone kamu, sekarang!
© 2018 PT. Bank Sinarmas Tbk.