Sebagai makhluk sosial, prinsip hidup yang perlu ditanamkan dan terus dijaga dalam keseharian kita adalah saling membantu terhadap sesama. Meski demikian, nggak selamanya menolong sesama bisa berdampak baik lho. Salah satunya dalam urusan keuangan.
Pasti kamu pernah berada dalam kondisi dimana seorang teman maupun kerabat meminta bantuanmu untuk meminjamkan uang, kan? Nah sebelum memberikan bantuan, sebaiknya pahami terlebih dahulu beberapa tipe peminjam uang yang harus kamu hindari. Jangan sampai nantinya kamu repot sendiri saat butuh uangmu kembali.
1. Bergaya hidup mewah
via Shutterstock
Tipe seperti ini sangat menjengkelkan. Alih-alih sedang kesulitan dan membutuhkan uang, rupanya uang tersebut digunakan untuk memenuhi kebutuhan gaya hidupnya yang serba mewah. Pernah ketemu orang seperti ini?
2. Hobi utang
via Shutterstock
Ada juga tipe peminjam uang yang memang memiliki hobi berutang. Sudah berutang sekali, tak lama kemudian datang kembali untuk meminjam uang demi memenuhi kebutuhannya yang lain. Orang dengan tipe ini biasanya identik dengan istilah “gali lubang tutup lubang”. Bahaya sekali, ya.
3. Memanfaatkan kedekatan
via Shutterstock
Memiliki kedekatan yang baik dengan kerabat maupun teman memang mengasyikkan, tapi apa jadinya jika ia memanfaatkan kedekatannya denganmu untuk memuluskan langkahnya meminjam uang. Tentu kamu akan sangat terganggu, bukan?
4. Suka drama
via Shutterstock
Si suka drama ini terlalu banyak melihat sinetron tampaknya. Alasan apa pun ia coba untuk merayumu meminjamkan uang, hingga kamu merasa iba kepadanya. Bahkan bukan tidak mungkin ia mengarang cerita agar berhasil mendapatkan pinjaman uang.
5. Meminjam kemudian hilang
via Shutterstock
Ini yang paling berbahaya. Tipe orang yang meminjam uang kemudian menghilang tentu sangat dibenci, mereka hanya hadir disaat butuh dan pergi begitu saja seolah-olah tidak pernah terjadi apa-apa.
Setelah mengetahui tipe-tipe peminjam uang di atas, coba kamu pikirkan terlebih dahulu sebelum meminjamkan uang kepada teman maupun kerabat. Pastikan mereka tidak termasuk ke dalam 5 tipe di atas, ya!
© 2018 PT. Bank Sinarmas Tbk.