Produk simpanan

Simas TARA

Wujudkan impian dengan rencana keuangan yang fleksibel.

Wujudkan semua mimpimu lebih mudah dengan menabung. Punya rumah impian, mobil, lanjutkan pendidikan, menikah, dan lainnya bukan sekadar wacana dengan nabung di Simas TARA.

Yuk, mulai rajin menabung sejak dini!

Kenapa memilih SIMAS TARA

Menabung di Bank jadi lebih untung. Dapatkan beragam keunggulan dan manfaat menabung di Simas TARA!

Keunggulan SIMAS TARA :
  1. Tujuan lebih cepat tercapai dengan bunga yang kompetitif
  2. Hasil menabung lebih maksimal tanpa potongan biaya administrasi
  3. Bebas lupa menabung dengan layanan autodebet setiap bulannya
  4. Fleksibel dengan pilihan jangka waktu 1 (satu) tahun s.d. 10 (sepuluh) tahun, kelipatan 1 (satu) tahun
  5. Sesuai kebutuhan dengan pilihan tabungan per bulan mulai dari Rp100 ribu s.d. Rp1 miliar, kelipatan Rp100 ribu

Bagaimana cara daftarnya

I. Melalui Kantor Cabang Bank Sinarmas

  • 1Kunjungi kantor Bank Sinarmas terdekat
  • 2Memiliki Rekening tabungan/giro Bank Sinarmas sebagai rekening sumber dana
  • 3Mengisi formulir pembukaan rekening Simas TARA
  • 4Tentukan nominal setoran bulanan
  • 5Tentukan jangka waktu penempatan

II. Melalui Aplikasi SimobiPlus

  • 1Memiliki Rekening tabungan/giro Bank Sinarmas sebagai rekening sumber dana
  • 2Buka SimobiPlus dan pilih Profil
  • 3Pilih Buka Produk Bank
  • 4Pilih Rekening Tabungan dan kemudian pilih Simas TARA
  • 5Tentukan nominal bulanan dan jangka waktu penempatan
  • 6Masukkan EasyPIN dan pembukaan tabungan berhasil
Download SimobiPlus dan dapatkan
manfaat menabung di Bank dengan Simas TARA!
SimobiPlus

Tarif dan biaya

KeteranganBesarnya
Setoran rutin bulananRp100.000,- s.d. Rp1.000.000.000,- (kelipatan Rp100 ribu)
Jangka waktu penempatan1 tahun s.d. 10 tahun
Suku bunga3,5% p.a. Fix selama jangka waktu penempatan
Biaya administrasi bulananBebas Biaya
Rekening Simas TARA nasabah akan ditutup apabila:
  • Sebelum jatuh tempo atas permintaan nasabah pemilik rekening
  • Terjadi gagal debet sebanyak 3 (tiga) kali, baik secara berturut-turut ataupun tidak selama jangka waktu penempatan
  • Jangka waktu penempatan sudah jatuh tempo
  • Nasabah meninggal dunia

Pertanyaan

Apa bentuk bukti kepemilikan rekening Simas TARA?

Nasabah yang membuka rekening Simas TARA akan mendapatkan bukti kepemilikan berupa Tanda Kepesertaan Simas TARA (tercantum nama nasabah, nominal setoran rutin bulanan, jangka waktu, tanggal pembukaan, nomor rekening sumber dana dan nomor rekening Simas TARA)

Apakah Simas TARA tersedia dalam mata uang asing?

Tidak, Simas TARA hanya tersedia dalam mata uang Rupiah

Apakah yang terjadi apabila saldo di rekening nasabah tidak mencukupi untuk pendebetan Simas TARA?

Nasabah akan gagal debet dan akan ditutup otomatis apabila terjadi gagal debet sebanyak 3 (tiga) kali, baik secara berturut-turut atau tidak dan saldo akan dikreditkan ke rekening sumber dana. Nasabah tidak dikenakan biaya penalti penutupan tetapi tidak mendapatkan bunga

Kantor Pusat Sinar Mas Land Plaza
Jl. M.H Thamrin kav 51,
Menara 1, Lantai 1 & 2,
Jakarta 10350 - Indonesia
Bank Sinarmas CARE 1500153
(021) 501 88888
Media Sosial Kami                    
Bank Sinarmas merupakan peserta penjaminan LPS, terdaftar dan diawasi oleh OJK.
Link
Sinarmas Asset Management Terbaik Investasi Reksadana
Sinarmas Sekuritas Terbaik Online Trading Investasi Saham


© 2018 PT. Bank Sinarmas Tbk.

×
Butuh Bantuan?
Staff kami selalu siap membantu
Livechat
Bank Sinarmas CARE